“Prima Dalam Pelayanan Menuju Masyarakat Sejahtera Yang Berlandaskan Tri Hita Karana”

Senin, 11 April 2011

KEGIATAN DHARMA WANITA KEC. SAWAN

Pada hari Minggu, 10 April 2011, bertempat di Kantor Camat Sawan, Ibu-ibu Dharma Wanita Kec. Sawan mengadakan pertemuan rutin dan arisan. Kegiatan rutin kali ini tidak seperti biasanya tetapi ada yang istimewa, yaitu Ibu-ibu Dharma Wanita mendapat pemahaman, pemeriksaan, dan pengobatan gratis terhadap organ kewanitaannya, yakni pemeriksaan IVA, Pupsmear, dan USG Ibu hamil. 

Adapun ibu-ibu Dharma Wanita yang mendapat pelayanan pemeriksaan dan pengobatan pada kegiatan ini adalah sebanyak 39 orang. Kegiatan pelayanan kesehatan yang didukung dengan peralatan canggih ini merupakan kerjasama pelayanan kepada masyarakat antara Kecamatan Sawan dg RSU Kertha Usada Singaraja. Dan tim dokter yg menangani dipimpin oleh dr. Putu Suardana SPOG. 
Camat Sawan, Gd Gunawan AP, SE, M.Si., dalam sambutannya, menyampaikan ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada Tim dokter dan RSU Kertha Usada Singaraja atas dilaksanakan kegiatan ini. Kegiatan ini telah memberikan pemahaman kepada ibu-ibu Dharma Wanita tentang arti pentingnya kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer

DAFTAR LINK

Photobucket Photobucket Photobucket komunitas blogger buleleng